Sejumlah Elemen Masyarakat Ajak Bersama Menjaga Perdamaian di Tanah Papua - Harian Papua

Breaking

Sabtu, 30 November 2019

Sejumlah Elemen Masyarakat Ajak Bersama Menjaga Perdamaian di Tanah Papua

Sejumlah Elemen Masyarakat Ajak Bersama Menjaga Perdamaian di Tanah Papua 

Sejumlah elemen masyarakat Papua di Jakarta menggelar aksi damai untuk bersama menjaga Papua damai. Mereka meminta pemerintah untuk menindak tegas kelompok yang akan menggelar HUT OPM.
.
Massa yang tergabung dalam 'Masyarakat Papua Cinta NKRI' menyatakan dengan tegas menolak adanya perayaan Hari Ulang Tahun Organisasi Papua Merdeka (HUT OPM) yang jatuh pada 1 Desember mendatang.
.
Penolakan itu disuarakan ketika menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta Pusat, Jumat (29/11/2019).
.
"Mengajak seluruh elemen masyarakat Papua khususnya dan umumnya masyarakat Indonesia untuk menolak HUT OPM pada tanggal 1 Desember," kata Koordinator Aksi Jefri Tenus dalam pernyataannya.
.
Pantauan di lokasi, massa terlihat membawa spanduk bertuliskan 'Papua Aman Damai Bersama Indonesia', 'Tolak Propaganda OPM', 'Masyarakat Papua Cinta NKRI'. Massa pun nampak beratribut khas Papua lengkap membawa bendera merah putih dalam aksinya.
.
"Kami meminta Pak Menko dan jajarannya, TNI, Polri agar mengamankan Papua pada tanggal 1 Desember. Yang intinya jangan terjadi kekerasan lagi, seperti September dan Agustus lalu seperti pembakaran dan pembunuhan," kata salah satu pemimpin aksi Jhon Numeri.
.
Menurut Jefri, OPM hanyalah segelintir orang yang mengaku Papua, tetapi sebenarnya sedang dimanfaatkan orang lain atau orang yang berkepentingan asing dan menuntut pisah dari NKRI.
.
"Oleh karena itu, kita tetap harus bersatu menjaga Tanah Air dan tidak takut terhadap siapapun yang hendak mencabik-cabik persatuan bangsa Indonesia. Karena menjaga Papua adalah menjaga Indonesia," ujar dia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar