Puskesmas rujukan untuk melayani semua warga Kabupaten Manokwari Selatan - Harian Papua

Breaking

Rabu, 27 Mei 2020

Puskesmas rujukan untuk melayani semua warga Kabupaten Manokwari Selatan

Puskesmas rujukan untuk melayani semua warga Kabupaten Manokwari Selatan

Gubernur Papua Barat, Dominggus Madacan meresmikan Puskesmas Ransiki, Kabupaten Manokwari Selatan, Rabu, 27 Mei 2020. Menurut Dominggus, Puskesmas Ransiki ini akan dijadikan puskesmas rujukan dan harus melayani semua warga yang ada di Kabupaten Manokwari Selatan.

“Sehingga tak hanya melayani warga Ransiki saja, sampai Rumah Sakit Pratama Oransbari pembangunanya selesai, semua lapisan masyarakat harus dilayani,” jelas Dominggus dalam sambutannya, Rabu, 27 Mei 2020.

Selain itu, dalam arahannya Dominggus juga meminta masyarakat tetap laksanakan protokol kesehatan terkait Covid-19.

“Sebab semakin hari semakin meningkat pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 dan juga orang tanpa gejala (OTG) serta orang dalam pemantauan (ODP) di Papua Barat,” jelasnya.

Dalam peresmian Puskesmas Ransiki ini, juga dilakukan penyerahan bantuan masker dari keluarga Dominggus Madacan-Kiriweno, yang diterima Bupati Manokwari Selatan, Markus Waran.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Papua Barat, Otto Parorongan mengatakan, nilai dari pembangunan gedung ini (Puskesmas Ransiki) menelan anggaran sebanyak Rp16 miliar dalam APBD Papua Barat 2016-2019, termasuk gagal lelang pada 2017 lalu.

“Dengan anggaran yang besar tentu saja puskesmasnya juga megah dengan 2 lantai yang representatif dengan luas bangunan 2.452 meter persegi. Dan lantai satu luas tanah 1.764 meter persegi dan lantai dua, 688 meter persegi,” jelasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar