Sat Lantas Polres Yahukimo Sosialisasi Protocol Kesehatan dan Bagikan Bansos di GPDI Agape Dekai - Harian Papua

Breaking

Senin, 03 Agustus 2020

Sat Lantas Polres Yahukimo Sosialisasi Protocol Kesehatan dan Bagikan Bansos di GPDI Agape Dekai


Pada pelaksanaan Operasi Patuh Matoa-2020, Sat Lantas Polres Yahukimo sosialisasikan tata tertib lalu lintas dan protocol kesehatan di GPDI Dekai, Minggu (02/08/2020)

Dalam kegiatan tersebut Kasat Lantas IPTU Lexi M., S.H., memberikan penyuluhan tentang tata tertib berlalu lintas serta sosialialiasi protokol kesehatan kepada para jemaat GPDI seperti menggunakan masker dan menjaga jarak di tempat umum.

Selain kegiatan tersebut diatas, Sat Lantas juga memberikan tali asih berupa sembako dan masker.

Kasat Lantas berharap dengan kegiatan ini, masyarakat dapat beradaptasi dengan kebiasaan dalam rangka memutus rantai penyeraban Covid-19.

“Kami berharap penyuluhan dan sosiliasasi yang kami lakukan ini dapat diteruskan kepada jemaat atau masyarakat yang lain, sehinga bersama-sama kita memutus rantai penyebaran Covid-19.” Kata Kasat Lantas.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar