4 Pedayung Kalsel Lampaui Limit - Harian Papua

Breaking

Rabu, 09 September 2020

4 Pedayung Kalsel Lampaui Limit




PODSI Kalsel optimistis para pedayungnya bakal tampil gemilang di PON XX 2020 Papua. Dari Kejurprov Dayung Senior Junior 2020 di Sungai Awang Banjarmasin yang berakhir, para pedayung Kalsel yang diproyeksikan ke PON Papua menorehkan catatan waktu yang cukup baik.

Sekretaris Umum PODSI Kalsel, Donny Wirawan menyebut beberapa pedayung bahkan mampu melampaui limit nasional.

“Limit nasional antara satu menit tiga puluh detik hingga kurang dari dua menit untuk tiap heat. Nah, dari hasil pantauan kami, ada empat pedayung yang berhasil melampaui limit waktu nasional tersebut,” ungkap Donny.

Empat pedayung yang dimaksud adalah Nadia Hafiza di nomor kayak I putri 500 meter, Nurhafizah di Kayak II Putri 500 meter, Ramadhani di Kayak I putra 1000 meter, dan M Faisal di Kayak II Putra 500 meter putra.

Sayangnya, Donny enggan menyebutkan rincian waktu keempat pedayung yang berada di bawah naungan PODSI Banjarmasin itu.

Walaupun terkesan rahasia, Donny menyebut performa para pedayung Kalsel terbilang mumpuni. “Kami jamin mereka siap berlaga di PON Papua. Sekarang tinggal memantapkan fisik, teknik, dan mental mereka supaya bisa dalam kondisi puncak pada PON Papua yang digelar tahun depan,” sebutnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar